Thursday, February 4, 2010

sok wise tentang rasa

Lanjut lagi ya pikiran-pikiran sok wise gue hari ini.

Gue pernah baca buku judulnya “ada seseorang di kepalaku yang bukan aku”
Ada kalimat di salah satu bab nya begini :

Lepaskan kesedihanmu. Kau hanya manusia biasa, dimana tangis sama terhormatnya dengan tawa. Dimana cemas sama berharganya dengan bahagia. Hanya jiwa-jiwa rapuh yang membiarkan tangis dan cemas tersembunyi di balik wajah bahagia. Lepaskan semua bebanmu.
Gue suka ama kalimat-kalimat ini, kenapa?? Karena menurut gue dengan tangis kita bisa menghargai arti tertawa. Dan setiap kesedihan yang datang itu pasti bahagia mengiringinya. Allah memberikan kita kelenjar air mata agar bisa kita gunakan. Kalo emang mau menangis ya menangis saja toh itu kan gratis :P. Dengan bersedih kita juga akan menghargai sebuah kebahagian. Asalkan jangan berlebihan karena sesungguhnya Allah tidak menyukai hal yang berlebihan. So,selamat menikmati rasa,karena rasa itu datangnya dari Sang Pemilik Rasa


0 cerita:

Post a Comment